Sosok.ID - Timor Leste belakangan kembali menjadi sorotan.
Hal itu dikarenakan adanya ancaman krisis ekonomi yang diperkirakan akan melanda Timor Leste dalam beberapa tahun mendatang.
Sebab, cadangan minyak dan gas yang menjadi satu-satunya sumber pendapatan andalan Timor Leste diperkirakan akan habis beberapa tahun lagi.
Kendati demikian, Timor Leste dapat sedikit bernapas lega.
Sebab, harta karun yang bisa menjadi sumber penghasilan bagi negara bekas jajahan Portugal ini berhasil ditemukan.
Dilansir dari energyvoice.com via GridHot.ID pada Sabtu (6/11/2021), harta karun yang dimaksud adalah sumur eksplorasi Buffalo-10.
Diperkirakan, Timor Leste bisa mengantongi lebih dari 600 juta USD bila pengeboran sumur Buffalo-10 pada akhir Oktober berhasil.
Rig pengeboran jack-up untuk penyelidikan di ladang Buffalo yang bersejarah itu pun telah dilakukan di lepas pantai Timor Leste.
Hal itu diungkap oleh pihak operator, Carnarvon Petroleum Australia, serta mitra Inggris, Advance Energy.