Sosok.ID - Sebuah kisah sejarah yang jarang diketahui khalayak baru-baru ini diungkap oleh Duta Besar RI untuk Thailand.
Kisah tersebut berhubungan dengan perjuangan para pahlawan Tanah Air, di awal kemerdekaan Indonesia.
Ternyata Negeri Gajah Putih pernah jadi salah satu tempat perjuangan para pahlawan kemerdekaan Indonesia yang jarang diketahui banyak orang.
Thailand menjadi salah satu saksi bisu beberapa peristiwa yang memperlihatkan perjuangan pahlawan-pahlawan kemerdekaan Indonesia.
Satu di antaranya pada waktu bendera merah putih pertama kali berkibar di Thailand pada 1 Mei 1947 berkat aksi desersi para mantan tentara Koninklijke Nederlandsch Indische Leger (KNIL) dan Heiho.
"Kisah ini dimulai dengan cerita heroik dan sangat menyentuh tentang bagaimana perjuangan para mantan tentara KNIL dan Heiho yang melakukan desersi untuk mengibarkan bendera merah putih di Thailand," kata Rachmat Budiman saat berbincang dengan Direktur Pemberitaan Tribun Network Febby Mahendra Putra, Senin (24/5/2021).
Sebagai informasi, KNIL adalah pasukan perang milik tentara Belanda yang dibentuk sejak zaman Hindia-Belanda.
Meskipun KNIL melayani pemerintahan Hindia Belanda, banyak anggotanya yang berasal dari kalangan pribumi.
Pada Maret 1946, digambarkan suasana yang menurut Rachmat sangat dramatis di Kota Bangkok.