Sosok.ID - Bukan rahasia lagi, Laut China Selatan dalam beberapa bulan ini bersuhu cukup panas.
Bukan karena perubahan iklim atau cuaca melainkan karena pergerakan angkatan laut berbagai negara.
Tercatat sejumlah negara maju yang memiliki armada militer canggih kini tengah mengirimkan pasukannya ke Laut China Selatan.
Hal itu bukan karena tanpa alasan, melainkan ada misi yang cukup penting menurut negara-negara tersebut.
Baca Juga: ATGM Anyar China Dipamerkan, Senjata Baru untuk Melawan M1A2 Abrams
Yakni untuk menekan Tiongkok agar tak lagi bisa berbuat seenaknya seperti apa yang dianggap oleh pihak Amerika Serikat (AS).
Selain negara-negara maju seperti Amerika Serikat (AS), Inggris, Jerman, Perancis hingga Jepang, hal senada juga diungkap oleh beberapa ahli.
Perkembangan pesat China dalam hal militer memang menjadi ancaman baru bagi banyak negara maju seperti AS dan Inggris.
Seperti yang diketahui bahkan Inggris sampai merelakan kapal induk terbaru dan tercanggih mereka untuk menjalankan misi datang ke Laut China Selatan.
Baca Juga: Siap Perang, China Gencar Buat Senjata Baru untuk Menghadapi Pertempuran Lawan Amerika
Langkah yang diambil oleh negara-negara tersebut bermula dari peringatan tidak menyenangkan minggu lalu.