Sosok.ID - Banyak sektor pekerjaan yang telah ditutup dan dihentikan akibat pandemi virus corona.
Beberapa orang terpaksa beralih profesi demi menyambung hidup.
Bahkan jika harus melakukan hal-hal yang tak masuk akal, orang-orang di luaran sana akan melakukannya.
Melansir Oddity Central, Rabu (16/9/2020), para pelaku sirkus Jerman membantah ungkapan yang mengatakan bahwa uang tidak berbau.
Mereka membuktikan sendiri, bahwa uang juga bisa berbau.
The Krone Circus di Munich menjalankan bisnis penjualan kotoran singa di tengah pandemimerebaknya penyakit covid-19.
Sirkus dilarang tampil selama pandemi, sehingga banyak dari mereka yang berjuang untuk tetap bertahan hidup dalam beberapa bulan belakangan.
Sirkus hewan bahkan mengalami nasib lebih buruk, karena mereka memiliki lusinan makhluk untuk diberi makan setiap hari.
Baca Juga: Banyak yang Tak Setuju Protokol Kesehatan Diawasi Preman Pasar, Mahfud MD: Preman Bukan Penjahat
Demi membiayai makanan untuk diri sendiri dan untuk para hewan sirkus, mereka terpaksa berpikir di luar nalar demi menghasilkan uang.
The Krone Circus di Munich, Jerman, telah muncul dengan ide bisnis yang 'bau' namun menguntungkan.