Sosok.ID - Viraldi Youtubebaru-baru ini sebuah video yang berdurasi 20 menit menampilkan puluhan fasilitas tahanan di Uighur, Xinjiang, China.
Sudah bukan rahasia lagi, publik dunia tengah menyoroti Pemerintah China atas isu perlakuan buruk mereka pada kaum minoritas di Uighur beberapa waktu lalu.
Namun hal tersebut sempat dibantah oleh Presiden China Xin Jinping beserta jajaran di pemerintahan.
Tetapi para peneliti dan pemerhati hak asasi manusia (HAM) enggan berhenti bahkan sampai menelusuri lewat citra satelit.
Kini setelah tersebarnya video yang menunjukkan puluhan kamp yang dibangun Pemerintah China di Uighur, Xinjiang ini bak sebuah tamparan keras.
Video yang direkam oleh seorang pria bernama Guanguanini awalnya bermula karena kecurigaan semata.
Guanguanmemutuskan untuk pergi ke Xinjiang setelah membaca sejumlah artikel yang diterbitkan oleh media Amerika Serikat, BuzzFeed News.
Artikel tersebut menuliskan mengenai kekejaman Otoritas China terhadap kaum minoritas di Uighuryang kebanyakan pemeluk agama Islam tersebut.
Video yang telah dirilis di Youtube ini pun langsung menuai banyak perhatian bahkan komentar dari sejumlah pihak.