Sosok.ID - Seorang ibu hamil dan anaknya dibakar hidup-hidup oleh sang suami.
Beruntung, wanita berinisial SM (31) dan putrinya selamat dari insiden tersebut.
Namun, kedua warga Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur ini harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
Sebab keduanya mengalami luka bakar nyaris di sekujur tubuhnya.
Melansir dari Grid.ID, insiden ini terjadi pada Rabu (29/9/2021) sekitar pukul 20.30 WIB.
Kepada Kompas.com, Kapolres Probolinggo Kota AKBP RM Jauhari menjelaskan kejadian bermula saat SM hendak memeriksakan kandungan ke dokter.
Namun, suaminya, AS (31) tidak mengizinkannya pergi sendiri.
AS meminta sang istri menunggu dirinya pulang dan meriksakan kandungan bersama-sama pukul 17.00 WIB.
Usai bekerja, AS dibuat emosi lantaran tak mendapati istri dan anaknya di rumah.
AS akhirnya mencari sang istri sampai ke rumah sang mertua, tapi tetap tak menemukan keberadaan keduanya.