Sosok.ID - Kapal asing dilaporkan melakukan transaksi haram di perairan Indonesia.
Dua kapal berbendera asing itu diamankan Badan Keamanan Laut (Bakamla).
Kapal itu merupakanMT Horse berbendera Iran dan kapal MT Freya berbendera Panama.
MelansirKompas.com via GridHot.ID, kedua kapal tersebut diduga melakukan transfer bahan bakar minyak (BBM) ilegal di perairan Pontianak, Kalimantan Barat, Minggu (24/1/2021).
Khatibzadeh mengatakan, penyitaan kapal tersebut karena masalah teknis dan masalah itu sering terjadi dalam pengiriman menggunakan kapal.
"Organisasi Pelabuhan kami dan perusahaan pemilik kapal sedang mencari penyebab masalah dan menyelesaikannya," kata Khatibzadeh dalam konferensi pers yang disiarkan televisi.
Namun tanpa pemberitahuan apa-apa, China justru tiba-tiba meminta permohonan ke Indonesia terkait berita penangkapan tersebut.
Dilansir Gridhot dari Kontan, pemerintah China pada Rabu (27/1/2021) meminta Indonesia untuk memperlakukan sekelompok nelayan China yang ditahan dengan adil.
Akan tetapi, China tidak memberikan indikasi apa yang dilakukan kapal tanker minyak mereka ketika ditemukan di laut yang sedang memindahkan bahan bakar dari kapal Iran.
Melansir AP, MT Horse berbendera Iran dan MT Freya berbendera Panama, ditangkap oleh Badan Keamanan Laut (Bakamla) pada Minggu dan diduga mentransfer bahan bakar secara ilegal di laut, mematikan sistem identifikasi dan pelanggaran lainnya.