Sosok.ID- Hidup di Korea Utara, artinya harus ikhlas menerima segala sanksi berat untuk kesalahan seringan apapun.
Pimpinan Korut, Kim Jong Un, dikenal sebagai diktator dunia yang tak segan mengeksekusi orang yang melawannya.
Kim bahkan pernah mengeksekusi nyawa pamannya sendiri dengan cara sangat keji.
Belum lama sejak Kim Jong-un mengeksekusi lima pejabat yang mengkritik kebijakan ekonominya, Korea Utara kini kembali gempar.
Pejabat Korea Utara pun dibuat ketar-ketir menghadapi kemarahan Sang Diktator, Kim Jong-un.
Kali ini penyebabnya karena ditemukan kertas bergambar Kim Jong-un yang dijual sebagai kertas bekas atau rongsokan.
Melansir Express.co.uk (19/9/2020), Korea Utara telah memerintahkan kampanye 'pendidikan ideologis' nasional setelah gambar Kim Jong-un ditemukan digunakan sebagai kertas bekas.
Selain itu, pihak berwenang juga memerintahkan penyelidikan dan menyebutkan akan menghukum pejabat yang bertanggung jawab.
Departemen Propaganda dan Agitasi Partai Sentral menemukan bahwa kertas dan buklet dengan wajah Kim Jong-un di atasnya diperlakukan sebagai kertas bekas.
Kemudian mengumumkan penyelidikan dan segera menyelenggarakan program pelatihan ideologis untuk memperbaiki situasi.