Follow Us

Dianggap Menentang Rezim Kim Jong Un Gegara Bahas Perekonomian Negara Saat Pesta Makan Malam, Lima Pejabat Korea Utara Ditembak Mati, Semua Keluarganya Juga Dikirim ke Kamp Penjara

Dwi Nur Mashitoh - Kamis, 17 September 2020 | 19:13
Foto Kim Jong Un yang dirilis oleh media nasional Korea Utara yang diklaim diambil pada Jumat (4/5/2020).
Via Mirror

Foto Kim Jong Un yang dirilis oleh media nasional Korea Utara yang diklaim diambil pada Jumat (4/5/2020).

Berkat laporan itu, pihak berwenang segera melakukan penyelidikan internal.

Para karyawan yang dianggap sangat kompeten di dalam kementerian itu kemudian dipanggil ke sebuah pertemuan.

Baca Juga: Sempat Dikabarkan Telah Dieksekusi Mati Gegara Kasus Pornografi, Inilah Sosok Mantan Kekasih Kim Jong Un yang Sering Buat Ibu Negara Korea Utara Termakan Api Cemburu

Dalam pertemuan itu, mereka ditangkap oleh polisi rahasia dan dipaksa untuk mengaku merusak rezim.

Selain itu, dikatakan bahwa keluarga mereka akan dipindahkan ke kamp penjara politik (stasiun 15) di Yodeok, Hamgyeongnam-do.

Lokasi itu merupakan salah satu situs paling terkenal di Korea Utara karena digunakan untuk menahan mereka yang dianggap sebagai pembangkang politik.

Eksekusi itu membuat para pejabat Partai Komunis khawatir akan kembalinya pembersihan yang dilakukan negara itu setelah kematian mantan Pimpinan Tertinggi Kim Jong Il pada 2011 silam.

Baca Juga: Ngaku Dengar Sendiri dari Mulut sang Diktaktor, Donald Trump Sebut Kim Jong Un Pamerkan Jasad Pamannya yang Tak Berkepala ke Publik

Eksekusi telah menjadi hal lumrah di negara Korea Utara.

Bahkan, minggu ini dilaporkan bahwa Kim Jong Un memamerkan kepala pamannya setelah mengeksekusinya.

Presiden AS Donald Trump membual kepada jurnalis veteran Bob Woodward bahwa diktaktor Korea Utara itu "menceritakan semuanya" dalam wawancara.

Dalam buku baru editor Washington Post, Rage, yang disusun setelah melakukan serangkaian wawancara serta akses ke korespondenso pribadi, Trump mengklaim Kim menceritakan detail bagaimana ia membunuh pamannya.

Source : Mirror

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Baca Lainnya

Latest