Follow Us

Perangi Virus Corona, Risma Bagi-bagi 1.000 Gelas Ramuan Jahe Buatannya untuk Warga Surabaya

Dwi Nur Mashitoh - Kamis, 19 Maret 2020 | 17:35
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini
KOMPAS.COM/GHINAN SALMAN

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini

Sosok.ID - Berbagai cara dilakukan pemerintah daerah di Indonesia untuk mencegah penyebaran virus corona.

Tak terkecuali dengan Pemerintah Kota Surabaya, Jawa Timur.

Kota Pahlawan ini memiliki cara tersendiri untuk memerangi pandemi Covid-19 di daerahnya.

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mendirikan posko pengaduan dan dapur umum setelah pengumuman enam pasien positif Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit (RS) Universitas Airlangga.

Baca Juga: Warga Surabaya Tak Perlu Resah dengan Kelangkaan Masker yang Harganya Kini Melonjak hingga 10 Kali Lipat, Risma Sudah Timbun Stok Sejak Januari yang Bakal Dibagikan Saat Penyebaran Virus Corona Semakin Parah

Dapur umum itu didirikan di Taman Surya, halaman Balai Kota Surabaya, Rabu (18/3/2020).

Tapi, aktivitas di dapur umum itu telah terlihat sejak siang.

Sejumlah staf bersama Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini terlihat sibuk menyiapkan sesuatu.

Ternyata, dapur umum itu menyediakan minuman pokak (olahan jahe dan rempah) dan telur rebus.

Baca Juga: Ramalannya Sering Terbukti Sampai Buat Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini Terperangah, Wirang Birawa Mendadak Unggah Peta Pulau Jawa Berwarna Putih, Sesuatu yang Buruk Akan Terjadi?

Minuman dan penganan itu dipercaya bisa meningkatkan daya tahan tubuh.

Source : Kompas.com

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Baca Lainnya

Latest