Ia mengaku, MH sudah mengetahui kondisinya.
Nah, MH ini meminta agar dirinya menyerahkan anaknya saja sebagai pancingan.
Sebab, MH belum dikaruniai anak meski sudah menikah sama istrinya bertahun-tahun.
"Dia (MH), bilangnya kalau saya tidak punya uang Rp 2 juta, sini anakmu saya rawat saja tidak apa-apa. Nanti kamu ambil kalau kamu sudah punya uang. Begitu kata MH kepada saya, karena kepepet, akhirnya saya memilih opsi itu," terangnya.
"Saya juga melihat MH, serius dan ikhlas merawat anak saya. Makanya saya kuat-kuatkan. Cuma memang saya bilang ke MH kalau saya tidak akan lama dan akan segera mengambil anak saya," jelasnya. (*)