Sosok.ID - Lagi-lagi demi uang, pikiran seorang pria terbutakan hingga sanggup melakukan tindak kriminal.
Tak tanggung-tanggung, demi meraup kekayaan instan, pria berusia 25 tahun ini rela banting setir jadi gembong narkoba membantu bisnis sang ayah.
Seolah membenarkan teorinya terjun ke dunia kelam ini, dari satu kali transaksi, pria ini bisa mendapatkan keuntungan hingga miliaran Rupiah.
Jauh lebih besar dari yang ia dapatkan bila bekerja dengan cara halal.
Kasus perdagangan dan pengedaran narkoba bukanlah hal baru di dunia hukum.
Dari ratusan tahun yang lalu, kasus pengedaran narkoba sudah menjadi momok yang paling umum di dunia hukum.
Mati satu tumbuh seribu, kasus seperti ini bukan kasus kriminal yang mudah diselesaikan begitu saja.
Pasalnya, memberantas habis kasus pengedaran narkoba tak sekadar menghabisinya dari akarnya saja.
Masih ada kelompok-kelompok kartel kecil yang pergerakkannya sulit untuk dilacak oleh aparat hukum.