Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Elis, Datang Gunakan Ojek Online Dan Membawa Perlengkapan Medis, Hanya Untuk Merawat Mahasiswa yang Terluka

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Rabu, 25 September 2019 | 10:10
Elis, Datang Gunakan Ojek Online Dan Membawa Perlengkapan Medis, Hanya Untuk Merawat Mahasiswa yang Terluka
Kolase Tribunnews/Kompas

Elis, Datang Gunakan Ojek Online Dan Membawa Perlengkapan Medis, Hanya Untuk Merawat Mahasiswa yang Terluka

Ketika itu pukul satu siang, panas terik matahari tak menghalangi sosok ini untuk merangsek ke dalam barisan mahasiswa.

Elis Erna Wati sedang menolong mahasiswi yang terluka
Tribunnews.com

Elis Erna Wati sedang menolong mahasiswi yang terluka

Elis Erna Wati (52), memutuskan untuk membawa peralatan medis dan obat-obatan yang ia beli sendiri dari apotik.

Dengan menggunakan ojek online, ia menuju ke lokasi demo mahasiswa di Senayan siang itu.

Sesampainya di lokasi, tanpa pikir panjang Elis langsung masuk ke barisan mahasiswa mencari orang yang perlu pertolongannya.

Elis tergerak hatinya setelah melihat pemberitaan mengenai demo mahasiswa yang berujung ricuh.

Baca Juga: Seorang Gadis Berusia 15 Tahun Dibawa Paksa Oleh Petani, Remaja Tersebut Bahkan Disetubuhi Sebanyak 5 Kali

Tindakan ini murni berasal dari kenginan pribadi perawat di Rumah Sakit Islam Cempaka Putih tersebut.

Wanita setengah baya itu membawa peralatan medis dari rumahnya, bahkan ia rela mengeluarkan uang demi membeli obat-obatan untuk menolong korban luka-luka.

“Memang sengaja kesini untuk menolong mengobati mahasiswa yang demo. Ini semua pribadi dari saya sendiri, obat dan alat medis saya yang beli sendiri di apotik. Sisi sosial saya tergerak kalau lihat yang seperti ini," terang Elis sambil menolong seorang mahasiswi yang pingsan, dikutip dari Tribunnews.com.

Ia mengatakan sisi sosialnya tergerak melihat kegigihan mahasiswa memperjuangkan aspirasi rakyat.

Baca Juga: Istrinya Hasilkan Rp 1 Miliar Setiap Bulan, Suami Nella Kharisma Bagikan Siasat Jaga Sang Biduan Dangdut

Source :Tribunnews.com

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x