"Awalnya banyak investor yang pertama kali bertemu dengan kami khawatir karena mereka melihat kami sebagai dua orang pemuda dan relatif tidak berpengalaman saat itu," ucap Chua.
Mereka pun berhasil meyakinkan para investor.
Terlebih, Chua yang membantu menyusun perjanjian, mengatakan selalu meminimalisasi potensi kerugian.
Investor akan mendapatkan pengembalian setelah penyelesaian setiap fase.
Proyek yang dikerjakan, lanjut Chua, mayoritas merupakan properti tapak di mana para pembeli merupakan penduduk lokal.
Hal ini turut melindungi investor sampai batas tertentu.
Target menengah dan menengah ke atas
Setelah peroyek pertama selesai pada 2015, Chua dan Ng kemudian membangun perumahan kedua, yakni Jayana Villa.
Baca Juga: Kisah Inspiratif, Marsan 'Kusir Andong' Dedikasikan Dirinya Untuk Urusi Orang Bergangguan Jiwa
Ng mengatakan, target pembeli mereka adalah kalangan menengah dan menengah ke atas.
Oleh karena itu, rerata harga rumah yang dibangun antara 110.000 - 130.000 dollar Singapura atau sekitar Rp 1,1 miliar sampai Rp 1,36 miliar.