Follow Us

Terkuat! Rafael Alun Ternyata Tak Taat Bayar Pajak Meski Jadi Pejabat Pajak

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Minggu, 12 Maret 2023 | 20:29
Rafael Alun Trisambodo terbukti tidak taat membayar pajak meski menjadi pejabat pajak
KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO

Rafael Alun Trisambodo terbukti tidak taat membayar pajak meski menjadi pejabat pajak

Beredar kabar selama menjabat sebagai pejabat pajak, Rafael Alun juga disebut tak taat membayar pajak.

Hal itu terkuak usai Rafael Alun yang merupakan mantan pejabat pajak tersebut ternyata menyembunyikan sejumlah harta kekayaannya.

Dugaan Rafael Alun tidak taak membayar pajak merupakan hasil teuan dari tim investigasi yang dibentuk oleh Kemenkeu.

Setidaknya ada dugaan fraud dalam empat hal yang dilakukan oleh Rafael Alun sebagai pejabat pajak.

Pertama, Rafael Alun terbukti tidak menunjukkan integritas dan keteladanan dalam sikap, perilaku, ucapan dan tindakan kepada setiap orang, baik dalam dan di luar kedinasan.

Pernyataan tersebut diungkap oleh Inspektur Jenderal Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Awan Nurmawan Nuh.

“RAT juga tidak melaporkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) secara benar, tidak patuh dalam pelaporan dan pembayaran pajak serta memiliki gaya hidup pribadi keluarga yang tidak sesuai dengan asas kepatuhan dan kepantsan sebagai ASN,” ungkap Awan, dikutip dari Kompas.com, Minggu (12/3/2023).

Kedua, meski Rafael Alun telah melaporkan kekayaannya melalui Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, namun ternyata anak buah Menkeu Sri Mulyani itu tidak jujur.

Terbukti bahwa Rafael Alun tidak melaporkan harta kekayaannya sebagai pejabat sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

Hal ketika yakni Rafael Alun menjadi perantara yang menimbulkan konflik kepentingan terkait jabatannya.

Dan yang terakhir, rafael Alun terindikasi melakukan upaya meyembunyikan harta kekayaan dan sumber perolehannya.

(*)

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest