Sosok.ID - Publik dunia digegerkan dengan keputusan Negeri Sakura, Jepang yang memilih buat air limbah hasil PLTN Fukushima di laut.
Meski Jepang mengklaim air limbah tersebut telah ramah lingkungan tapi sejumlah negara tak yakin.
Bahkan yang terbaru, salah seorang pejabat tinggi Jepang disebut mengatakan air limbah ramah di minum.
Hal itupun dibantah oleh negara tetangganya, China yang menantang sosok pejabat tersebut untuk meminum air limbah tersebut.
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Zhao Lijian menantang Menteri Keuangan Jepang Taro Aso untuk meminum air limbah PLTN Fukushima.
Pernyataan keras itu dilontarkan Lijian pada Rabu (14/4/2021) setelah Aso mengatakan bahwa air limbah PLTN Fukushima yang akan dibuang ke laut aman untuk dikonsumsi.
"Seorang pejabat Jepang mengatakan tidak apa-apa jika kita minum air (limbah PLTN Fukushima) ini, jadi silakan diminum," kata Zhao sebagaimana dilansir The Washington Post.
Sebelumnya, pada Selasa (13/4/2021), pemerintah Jepang memutuskan untuk melepaskan air limbah PLTN Fukushima ke laut dari pabrik dalam dua tahun.
Setelah itu, dalam konferensi pers pada Selasa, Aso mengatakan bahwa air limbah PLTN tersebut telah diolah sedemikian rupa sehingga tidak apa-apa jika diminum.