Sosok.ID -Rumah tanggaCeline Evangelista dan Stefan William belakangan memang tengah jadi perbincangan hangat.
Perceraian di antara keduanya kini sedang mencuat seiring Celine Evangelista memilih pisah ranjang dengan suaminya.
Namun yang mengejutkan justru Celine disebut-sebut telah merebut Stefan William dari Natasha Wilona.
Tudingan itu dilontarkan peramal kondang Denny Darko.
Tak tinggal diam Celine Evangelista pun balik memberikan tantangan pada Denny Darko.
Tapi apakah benar memang Celine Evangelista yang merebut Stefan William?
Mari kita simak bersama ulasannya.
Celine Evangelista Murka
Diketahui saat ini konflik rumah tangga Celine dan Stefan William sedang hangat-hangatnya dibahas.
Stefan William kabarnya sudah lama ditinggal oleh Celine Evangelista dan ibu 4 anak itu memilih tinggal di apartemen.
Memilih untuk angkat kaki dari rumah Celine sempat dibuat galau.
Kabar konflik rumah tangga Celine dan Stefan William ini mulai mencuat ke publik setelah kabar pisah ranjang Celine dan Stefan dibongkar orang terdekat.
Namun sampai saat ini Celine dan Stefan William masih engganuntuk memberikan jawaban pasti soal konflik rumah tangga yang sedang terjadi di antara keduanya.
Beberapa waktu yang lalu Celine mengatakan jika konflikyang terjadi antara dirinya dan suami bukan kali ini saja terjadi.
Hanya saja kali ini konflik rumah tangganya itu menjadi konsumsi publik sebab diketahui oleh media.
Tak menampik, Celine Evangelista sendiri membeberkan jika ia dan Stefan selama 5 tahun menikah sudah sering terlibat konflik hanya saja dapat ditutup-tutupi.
Namun untuk permasalahan satu ini, Celine mengaku sudah angkat tangan dengan konflik yang terjadi.
"Mungkin yang Gua hadapin sekarang tuh cuma kerikil kecil sih kalau Gua bilang, kerikil kecil yang wajarlah ada di setiap hubungan," kata Celine seperti dimuat nakita.id.
Meski menganggap masalah yang ia hadapi saat ini hanya kerikil kecil, Celine untuk kali ini benar-benar merasa menyerah.
"Perdebatan ini sering Gua bicarakan juga dengan suami Gue tapi memang kali ini Gua bener-bener hands up gitu karena memang gak ada jalan keluarnya," kata Celine.
Sudah menyerah dengan konflik rumah tangganya dengan Stefan William, baru-bari ini Celine manantang Denny Darko.
Denny Darko Tuding Celine Evangelista
Seperti dimuat Grid.ID sebelumnya Denny Darko menyebut jika dulu Celine mengambil Stefan dari pelukan Natasha Wilona.
"Memangnya dia (Stefan William) bola jadi rebutan?" kata Celine Evangelista seperti dikutip Grid.ID dari program Kopi Viral, Rabu (24/2/2021).
Menyikapi apa yang dikatakan oleh Denny Darko, istri Stefan William itu mengaku ingin bertemu.
"Om Denny aku pengen ketemu om Denny sih," kata Celine Evangelista.
Ingin bertemu dengan Denny Darko, Celine menyinggung soal rejeki di mana ahli tarot tersebut sudah memanfaatkan dirinya sebagai konten.
"Tapi aku mungkin aku bisa berbagi rezeki dengan berbagi viewers," tutup Celine Evangelista.
Menanggapi apa yang dilakukan oleh Denny Darko, Celine Evangelista berharap agar bisa berbagi penonton dengan ahli tarot tersebut.
Diketahui selama ini Denny Darko memang kerap kali membacakan kartu peruntungan untuk beberapa nama artis Tanah Air yang sedang naik daun.
(GridFame)