Follow Us

Walikota Seoul Sekaligus Calon Kuat Presiden Korea Selatan yang Rencanakan Pertemuan dengan Korea Utara Hilang secara Misterius, Tinggalkan Wasiat Lewat Pesan Singkat

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Jumat, 10 Juli 2020 | 11:35
Walikota Seoul Sekaligus Calon Kuat Presiden Korea Selatan yang Rencanakan Pertemuan dengan Korea Utara Hilang secara Misterius, Tinggalkan Wasiat Lewat Pesan Singkat
Tangkap layar koreaboo.com

Walikota Seoul Sekaligus Calon Kuat Presiden Korea Selatan yang Rencanakan Pertemuan dengan Korea Utara Hilang secara Misterius, Tinggalkan Wasiat Lewat Pesan Singkat

Melansir dari kantor berita Korea Selatan Yonhap, aparat bahkan sampai mengerahkan anjing pelacak serta drone untuk mencari sang Wali Kota.

Tak hanya itu saja, kepolisian juga menjaga ketat rumah Park Won-soon pada saat yang bersamaan.

Mengutip dari The Sun, kabar menghilangnya Park tersebut hanya selang beberapa hari setelah dirinya mengusulkan melakukan pertemuan dengan Korea Utara.

Baca Juga: Minggu Lalu Koar-koar Putus Hubungan Hingga Ledakkan Kantor Penghubung di Perbatasan, Kim Jong Un Tetiba Tunda Rencana Serangan ke Korea Selatan, Ada Apa?

Aktivis sipil veteran dan pengacara HAM itu memang sempat membuat gempar dunia pemerintahan Korea Selatan saat mengusulkan negeri Gingseng untuk mengadakan pertemuan dengan Korea Utara.

Dirinya menawarkan sebuah agenda perundingan dengan pejabat negara Komunis tersebut sebagai bentuk respons gabungan guna menghadapi virus corona bersama-sama.

Salah seorang pejabat dari Pemerintah Metropolian Seoul, Kim Ji-hyeong mengatakan bahwa pejabat berusia 64 tahun sudah tak terlihat beberapa waktu.

Hal itupun berdampak pada semua agenda Park yang kemudian dibatalkan termasuk pertemuan dengan pemerintah pusat di balai kota.

Baca Juga: Merasa Mukanya Diinjak, Korea Selatan Luncurkan Jet Tempur Untuk Kejar Pesawat China yang Tanpa Ijin Lintasi Wilayah Korsel

Sebagai informasi, Park Won-soon terpilih jadi Wali Kota Seoul sejak 2011 silam dan untuk ketiga kalinya pada tahun 2019 lalu memenangkan kontestasi politik untuk memimpin Seoul ketiga kalinya.

Bahkan ia dianggap sebagai kandidat ideal dan paling kuat Presiden Korea Selatan mendatang.

Hal itu lantaran Park merupakan anggota partai Demokratik yang dipimpin oleh Presiden Korea Selatan saat ini, Moon Jae-in.

Source : The Sun, Yonhap

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest