Follow Us

Diserang Virus Corona, China Langsung Kerahkan 100 Alat Berat Untuk Bangun Rumah Sakit Khusus Selama 6 Hari, Ini Videonya!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Selasa, 28 Januari 2020 | 08:15
Gambar udara alat berat sedang kerjakan proyek bangunan rumah sakit dalam 6 hari
tangkapan layar Youtube Skynews

Gambar udara alat berat sedang kerjakan proyek bangunan rumah sakit dalam 6 hari

Petinggi Dewan Hubungan Luar Negeri Yanzhong Huang punya jawabannya. Menurut dia, China memiliki rekor menyelesaikan berbagai hal dengan cepat.

"Bahkan untuk proyek sepenting rumah sakit ini," kata dia.

Huang menunjukkan rumah sakit SARS di Beijing pada tahun 2003 yang dibangun dalam waktu tujuh hari sehingga tim konstruksi Wuhan mungkin berusaha untuk mengalahkan rekor itu.

Baca Juga: Terima Aliran Dana Rp 3 Miliar Hingga 2 Mobil Mewah Dari MeMiles, Cucu Mantan Presiden Ini Ngaku Sebagai Konsultan, Ini Faktanya!

Sama seperti rumah sakit di Beijing, rumah sakit corona Wuhan akan dibuat dari bangunan prefabrikasi.

Negara Tirai Bambu ini mengandalkan pendekatan mobilisasi top-down. Mereka dapat mengatasi sifat birokrasi dan kendala keuangan dan mampu memobilisasi semua sumber daya.

Huang melanjutkan, para insinyur didatangkan dari seluruh negeri untuk menyelesaikan konstruksi tepat waktu.

"Pekerjaan teknik adalah keahlian China. Mereka memiliki catatan membangun gedung pencakar langit dengan cepat. Ini sangat sulit bagi orang Barat untuk membayangkan. Tapi ternyata China bsia melakukannya," imbuh Huang.

Baca Juga: Fakta Memalukan Malaysia Beli Gowind Class dari Prancis, Cuma Jadi Rongsokan Berkarat di Galangan Kapal

Dalam hal pasokan medis, Wuhan dapat mengambil persediaan dari rumah sakit lain atau dapat dengan mudah memesannya dari pabrik.

Diserang Virus Corona, China Langsung Kerahkan 100 Alat Berat Untuk Bangun Rumah Sakit Khusus Selama 6 Hari, Ini Videonya!
Kompas.com via Surya.co.id

Diserang Virus Corona, China Langsung Kerahkan 100 Alat Berat Untuk Bangun Rumah Sakit Khusus Selama 6 Hari, Ini Videonya!

Terjunkan 100 Pekerja Bangun RS Corona

Source : Surya.co.id

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest