Follow Us

Perjuangan Freddy Wetherley, Bocah 5 Tahun yang Berhasil Sembuh Lawan Kanker Ganas yang Gerogoti Hampir Seluruh Tubuhnya

Dwi Nur Mashitoh - Senin, 02 September 2019 | 15:30
Perjuangan Freddy Wetherley (5) sembuh dari kanker neuroblastoma yang menyebar hampir di seluruh bagian tubuhnya
Daily Mail

Perjuangan Freddy Wetherley (5) sembuh dari kanker neuroblastoma yang menyebar hampir di seluruh bagian tubuhnya

Sosok.ID - Freddy Wetherley kini telah sembuh dari kanker yang menggerogoti tubuhnya.

Anak yang masih berusia 5 tahun itu didiagnosis menderita penyakit langka.

Yakni, kanker neuroblastoma, yang ditemukan di badan anak tersebut.

Mulai dari hidung sampai lututnya.

Ibunya, Alice Philips (25) dan ayahnya, Ricky Wetherley (27) tidak menyangka bahwa anaknya akan menderita penyakit tersebut.

Namun, usai menjalani berbagai perawatan medis, seperti operasi, kemoterapi, hingga transplantasi sel induk.

Baca Juga: 14 Bulan Idap Kanker Ganas, Pria 45 Tahun Ini Bercita-cita Ingin Lihat Pantai untuk Terakhir Kalinya Sebelum Meninggal Dunia

Freddy, akhirnya sembuh dari penyakitnya dan pergi ke sekolah untuk yang pertama kalinya.

Dilansir dari Daily Mail pada Minggu (1/9/2019), berdasarkan hasil scan, terlihat banyak sel kanker di bagian-bagian tubuhnya.

Alice, mengatakan bahwa kemungkinan untuk Freddy dapat bertahan hidup sangat kecil.

"Kita dapat melihat sel kanker menyebar di seluruh badannya," ujar Alice, dikutip dari Daily Mail.

Source : Daily Mail

Editor : Tata Lugas Nastiti

Baca Lainnya

Latest