Sosok.ID - Profil Fajar Alfian, pemain bulu tangkis Indonesia rangking 1 dunia di sektor ganda putra bersama Muhammad Rian Ardianto.
Fajar Alfian lahir di Bandung pada 7 Maret 1995. Usianya memasuki 28 tahun di tahun 2023 ini.
Fajar dan pasangannya, Rian, saat ini menduduki peringkat 1 dunia di sektor ganda putra. Mereka menjadi pemain kebanggan Indonesia.
Melansir Wikipedia, Fajar memulai karir bulu tangkisnya di PB SGS PLN, Bandung. Sekedar informasi, klub tersebut adalah milik legenda bulu tangkis Indonesia Taufik Hidayat.
Ia dipanggil ke Pelatnas pada tahun 2014 dan langsung dipasangkan dengan Muhammad Rian Ardianto di sektor ganda putra.
Mengutip Tribun Manado, setahun sebelum bergabung ke Pelatnas, Fajar sempat bermain di Piala Suhadinata sebagai pemain junior di tahun 2013.
Prestasi Fajar Alfian Bersama Rian Ardianto
Bersama Rian Ardianto, Fajar Alfian menorehkan prestasi-prestasi gemilang.
Mengutip Twitter Badminton Talk, Fajar/Rian telah menjuarai seluruh level turnamen BWF Super 300, 500, 750, dan 1000.
Di tahun 2022, Fajar dan Rian menjuarai Swiss Open Super 300, Indonesia Masters Super 500, Malaysia Masters Super 500, dan Denmark Open Super 750.
Terbaru, pasangan rangking 1 dunia ini sukses membawa pulang title juara Malaysia Open 2023 Super 1000, mencatatkan kemenangan pertama mereka di level tersebut.
8 Tahun Jatuh Bangun