Sosok.ID - Setelah menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali selama tiga minggu, pelatih Shin Tae-yong telah memutuskan 23 pemain Timnas Indonesia untuk berlaga di Piala AFF 2022.
Diketahui, mulai hari ini 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023, gelaran ajang sepak bola Piala AFF 2022 dilangsungkan.
Sebelumnya Shin Tae-yong memilih 28 pemain Timnas Indonesia untuk mengikuti TC di Bali.
Namun dari 28 pemain, 5 nama dicoret sehingga menghasilkan 23 nama skuad Garuda di Piala AFF 2022.
Menariknya, tidak ada nama-nama pemain beken seperti Elkan Baggott dan Sandy Walsh.
Melalui laman resmi PSSI, Shin Tae-yong telah mempertimbangkan dengan matang sebelum memutuskan 23 nama skuad Piala AFF 2022.
Mereka yang terpilih adalah yang menunjukkan perkembangan bagus selama menjalani TC di Bali.
“Para pemain telah menunjukkan perkembangan yang baik dan bagus selama pemusatan latihan di Bali. Kami memilih pemain sesuai kebutuhan tim," ujar Shin Tae-yong, dikutip Sosok.ID pada Selasa (20/12/2022).
Adapun laga kandang perdana yang akan mainkan Timnas Indonesia adalah melawan Timnas Kamboja pada 23 Desember mendatang.
“Para pemain telah siap mengikuti Piala AFF 2022. Masih ada beberapa hari lagi untuk mematangkan taktik dan strategi jelang laga perdana melawan Kamboja (23/12),” ujar Shin Tae-yong.
Selain tidak adanya nama Elkan Bagott dan Sandy Walsh yang memiliki jadwal lain, nama Muhammad Ferarri, Muhammad Dzaky, dan Andy Setyo juga tersisih.
Di sisi lain Ketum PSSI Mochamad Iriawan optimis tim asuhan Shin Tae-yong akan meraih gelar juara.