Sebelumnya, Lord Rangga sempat berbagi tentang cita-citanya membangun pabrik gula di Brebes.
Hal itu disampaikannya paa Jumat 23 September 2022 lalu, dikutip Sosok.ID dari Tribun Network.
"Saya mau mempersiapkan masa depan membangun pabrik gula di Brebes dengan kapasitas 60 ribu ton perhari di bawah naungan PT Brebes Manis Jaya," ujarnya dalam wawancara eksklusif dengan Direktur Pemberitaan Tribun Network, Febby Mahendra Putra.
Saat itu, Lord Rangga memperkirakan pembangunan pabrik gula akan memakan waktu dua tahun dengan dana investasi mencapai Rp4,7 triliun.
Ucapan Selamat Jalan
Pada Rabu (7/12/2022) siang, akun Instagram @lordranggaofficial membuat unggahan berupa ucapan selamat jalan untuk Rangga Sasana.
"Selamat jalan Ki Ageng Ranggasasana (Lord Rangga), kami bersaksi bahwa beliau adalah sosok guru, mentor dan pemimpin yang baik, semoga amal dan perbuatan baik di dunia Alm bisa diterima di sisi Allah Swt, Aamiin," tulis akun tersebut.
Duka dan doa disampaikan oleh banyak warganet di kolom komentar.
"you will be missed," tulis @greivancel.
"Selamat jalan Lord masih kaget sih jujur," komentar @samuelchrist.
"Akhir tahun sedang tidak baik-baik saja, tanah Sunda terjadi gempa, gunung Semeru dan Kerinci erupsi, sekarang Lord kita semua telah pergi," ujar @rehanvast.
"Selamat Jalan Beliau Orang Baik," tandas @azkaniopanda.