Follow Us

Sosok Ini Sebut Jokowi Sedang Upaya Kalahkan Anies Baswedan: Ingin Jadi Pemain Utama

Rifka Amalia - Kamis, 01 Desember 2022 | 10:29
Presiden Jokowi dan Anies Baswedan
KOMPAS/WISNU WIDIANTORO | KOMPAS/ TOTOK WIJAYANTO

Presiden Jokowi dan Anies Baswedan

Sosok.ID - Seorang pengamat politik menyebut Jokowi sedang berupaya mengalahkan Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang dengan mempromosikan Ganjar Pranowo secara tersirat di beberapa kesempatan.

Hal ini menanggapi pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat hadir di acara Nusantara Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/11/2022).

Saat itu, Jokowi mengurai ciri-ciri pemimpin yang memikirkan rakyatnya dan mau merasakan langsung keringat rakyat.

Beberapa ciri yang disebutkannya yakni memiliki wajah penuh kerutan, dan memiki rambut yang memutih.

Pernyataan itu diduga mengarah pada sosok Gubernur Jawa Tengan Ganjar Pranowo yang diyakini akan dicalonkan dalam Pemilihan Presiden mendatang.

Mengutip Kompas.com, Jokowi bukan hanya sekali memberikan sinyal dukungan kepada Ganjar Pranowo.

Sebelumnya pada Mei 2022 saat Rapat Kerja Nasional Projo, Jokowi pun dianggap mempromosikan Ganjar Pranowo.

Mengenai hal itu, pengamat Politik Universitas Al-Azhar Indonesia, Ujang Komarudin, menilai Jokowi ingin menjadi pemain utama.

“Saya melihatnya begini, Jokowi ini ingin menjadi pemain utama di pilpres. Ingin jadi kingmaker," ujar Ujang pada Selasa (29/11/2022), seperti dikutip Sosok.ID dari Kompas.com.

Ujang diduga menilai Jokowi berusaha terlibat agar tetap dihormati meski sudah tidak menjadi presiden.

"Makanya dia mati-matian meng-endorse sana sini dengan simbol-simbol tertentu. Karena kalau nanti dia sudah tidak punya jabatan setelah selesai menjadi presiden, maka dia tidak akan ada yang menghormati, tidak ada yang melirik,” kata Ujang.

Ujang pun sangat yakin bahwa Jokowi memang mendukung Ganjar, sehingga pemimpin rambut putih diduga mengarah kepada Ganjar.

Editor : Rifka Amalia

Baca Lainnya

Latest