Follow Us

Bukan Hanya Ratna Sari Dewi, Terkuak Soekarno Pernah Ditaklukkan Wanita Jepang Lainnya, Harus Berakhir Mengenaskan Setelah Kisah Cinta yang Membara Kandas

May N - Minggu, 07 Agustus 2022 | 13:19
Potret Ratna Sari Dewi dan Soekarno
Tribunnews

Potret Ratna Sari Dewi dan Soekarno

"Setelah itu barulah kawin kedua kali dengan wanita Jepang bernama Dewi Soekarno.

"Jadi Dewi adalah wanita Jepang kedua yang dikawini Soekarno," kata dia.

Mengapa sampai bunuh diri

Nasib tragis memang menjemput Sakiko di akhir hidupnya.

Di kediaman elit di bilangan Menteng, Jakarta, Sakiko mengakhiri hidupnya dengan mengiris urat nadinya pada 30 September 1959.

Saat itu ia sudah memeluk Islam dan namanya berubah menjadi Saliku Maesaroh, tapi kenyataannya ia justru mati muda.

Dalam sebuah buku Paradoks Revolusi Indonesia (2010), Lambet Giebels menyebut alasan Sakiko mengakhiri hidupnya adalah "malu lantaran hostesu kedua, Dewi, menjadi istri favorit Soekarno."

Hostes, nama pekerjaan wanita di klub malam. Pekerjaan tersebut sudah membanjir di Jepang, dan terbilang pekerjaan yang cukup mewah untuk para wanita Jepang.

Sakiko menurut majalah Vanity Fair volume 55 (1992: 133) pernah bekerja di klub malam bernama Benibasha di Tokyo, sedangkan Dewi juga pernah bernah bekerja di klub tersebut sebelum akhirnya pindah bekerja di klub Copacabana.

Dari sebuah catatan Masashi Nishihara dalam Sukarno, Ratna Sari Dewi dan Pampasan Perang 1951-1966 (1994), Dewi atau Naoko Nemoto lahir di tahun 1940 di Tokyo, menjadi anak perempuan ketiga dari seorang pekerja bangunan yang tidak begitu baik kondisi keuangannya.

“Naoko harus bekerja sebagai pramuniaga di perusahaan asuransi jiwa Chiyoda sampai dia lulus sekolah lanjutan pertama (SMP) pada 1955, tetapi setahun lebih sedikit sesudahnya, dia mengundurkan diri dan bekerja sebagai hostes klub malam,” catat Masashi.

Copacabana, tempatnya terakhir bekerja sebagai hostes, adalah klub yang kerap dikunjungi orang asing.

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest