Ajudan Razman meminta Fauzan untuk tidak kabur dari Padang.
" 'Jangan sampai kabur dari sini di Padang' aku enggak akan kabur di Padang," kata Fauzan.
Dalam penerbangan selanjutnya ketika Razman Nasution memiliki pekerjaan di Aceh, Fauzan merencankan aksinya untuk kabur.
Saat itu pesawat Razman sempat transit ke Jakarta terlebih dulu.
Di Bandara Soekarno Hatta, tanpa membawa barang-barangnya, Fauzan melarikan diri atas saran orang tuanya.
"Ada klien lagi di Aceh, nah aku bilang ke ajudannya tuh 'Ini ada transit enggak di Jakarta' 'Oh ada (ajudan)' Alhamdulillah, waktu transit aku kabur," kata Fauzan.
"Enggak (enggak bawa barang-barang, orang tua aku bilang gini sih 'Kalau misalkan kamu panik atau apa barang-barang mending tinggalin aja, temuin keluarga'," sambungnya.
Di kamar mandi, Fauzan tak senagaja bertemu seseorang diduga pilot dan meminta bantuan untuk keluar dari Bandara.
"Aku temuin pilot waktu ke WC, aku tanya 'Pak boleh bantu aku enggak, bantu keluar lah' 'Oke-oke bantu (pilot)'," tutur Fauzan.
Fauzan yang saat itu menggunakan seragam saat awal bekerja dengan Razman langsung kabur ketika ada kesempatan.
"Tadinya make seragam ya aku inisiatif pengin pakai baju aku awal kerja, biar aku kabur tanpa apa-apa," kata Fauzan.
"Aku inisitif pengin kabur aku udah takut banget," ujarnya.