Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Waspada, Kapal Perang China dan Taiwan Saling Pandang bak Kucing dan Tikus Ingin Mencakar di Lautan

Rifka Amalia - Minggu, 07 Agustus 2022 | 11:41
Ilustrasi kapal perang China. Pada Minggu (7/8/2022), kapal perang China dan Taiwan saling memandang di laut lepas Selat Taiwan.
China Military

Ilustrasi kapal perang China. Pada Minggu (7/8/2022), kapal perang China dan Taiwan saling memandang di laut lepas Selat Taiwan.

Sosok.ID - Kapal perang China dan Taiwan, berputar-putar di laut lepas Selat Taiwan bak kucing dan tikus pada Minggu (7/8/2022).

Kapal perang China dan Taiwan itu saling memandang beberapa jam sebelum latihan militer China selama empat hari berakhir.

Latihan yang belum pernah terjadi sebelumnya itu diluncurkan sebagai reaksi atas kunjungan juru bicara AS ke Taiwan.

Kunjungan Nancy Pelosi pekan lalu ke pulau yang memiliki pemerintahan sendiri, Taiwan, telah membangkitkan amarah China.

Pasukan Xi Jinping lantas menanggapi dengan peluncuran uji coba rudal balistik di atas ibu kota Taiwan untuk pertama kalinya.

China juga melakukan pemutusan hubungan komunikasi dengan Amerika Serikat.

Dalam ketegangan itu, sekitar 10 kapal perang masing-masing dari China dan Taiwan berlayar dalam jarak dekat di Selat Taiwan.

Beberapa kapal China nekat melintasi garis tengah, penyangga tidak resmi yang memisahkan kedua belah pihak.

Ketika pasukan China "menekan" garis seperti yang mereka lakukan pada hari Sabtu, pihak Taiwan tetap berada dekat dengan kapal perang China.

Taiwan terus memantau gerak-gerik musuhnya, dan jika memungkinkan akan menyangkal kemampuan China untuk menyeberangi garis.

"Kedua belah pihak menunjukkan pengekangan, kata sumber yang tak disebutkan namanya, dikutip Sosok.ID dari Reuters, Minggu (7/8/2022).

Sumber itu menyebut kapal perang China dan Taiwan bermain "kucing dan tikus" di lautan lepas.

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x