Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mudik Lebaran ke Kota Solo? Coba Datangi 4 Tempat Ini! Dijamin Libur Hari Raya Bakal Seru!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Senin, 02 Mei 2022 | 13:31
Keraton Solo

Keraton Solo

Sosok.ID -Dua tahun sudah perayaan hari Lebaran terasa hampa karena pandemi covid-19 yang melanda.

Namun di tahun 2022 ini, pemerintah telah mempebolehkan masyarakat untuk bisa kembali menjalankan tradisi yang tak terlewatkan saat Lebaran.

Yakni tradisi mudik Lebaran.

Selain pulang ke kampung halaman, tradisi mudik Lebaran memang tak jarang dimanfaatkan masyarakat untuk sembari berlibur.

Mungkin untuk sebagian orang liburan sudah menjadi kebutuhan sekundar dan hobi.

Liburan mampu menyegarkan pikiran yang terlalu penat karena pekerjaan.

Kamu bisa saja bertandang ke luar negeri untuk menikmati keindahan alam dan tatanan kota yang apik.

Namun nggak ada salahnya kamu coba sambangi beberapa wilayah yang ada di Indonesia.

Dari sekian banyak objek wisata yang menarik atau bahkan daerah yang memiliki keunikan tersendiri.

Ada tempat wisata yang ramai dan menjadi tren di kalangan para pelancong, terlebih buat kamu yang berada di Solo.

Keraton Surakarta
Wikipedia.org

Keraton Surakarta

1. Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat

Spot wisata di kota Solo yang menyimpan sejarah sejak didirikan oleh Paku Buwono (PB) II pada 1744.

Di sana kamu bisa menikmati perjalanan sambil menambah pengetahuan.

Pasar Klewer

Pasar Klewer

2. Pasar Klewer

Pasar tekstil legendaris di kota Solo, di sana kamu bisa memilih aneka batik mulai dari batik murah, cap, tulis dan perlengkapannya.

Masjid Agung Surakarta
KOMPAS.com/NUR ROHMI AIDA

Masjid Agung Surakarta

3. Masjid Agung Surakarta

Masjid yang memiliki arsitektur perpaduan antara Jawa dan Arab Persia dan lantai masjid yang terbuat dari marmer asli Italia.

Murah dan Banyak Pilihan, Ini Dia 5 Tempat Belanja Batik di Solo: Kampung Batik Kauman
solo.tribunnews.com

Murah dan Banyak Pilihan, Ini Dia 5 Tempat Belanja Batik di Solo: Kampung Batik Kauman

4. Kampung Batik Kauman

Kampung Batik ini selalu jadi tujuan utama para pelancong ketika berkunjung ke Solo.

Selain itu rumah-rumah yang ada di sana berupa bangunan kolonial kuno dan temboknya yang kusam.

Ada 30 industri rumahan batik yang berkembang pesat di sana, mulai dari batik tulis, cap hingga kombinasi tulis dan cap.

Gimana apa kamu tertarik untuk bertandang ke Solo?

(*)

Baca Juga: Tengah Malam Atta Halilintar Telepon Semua Dokter di Jakarta, Aurel Ceritakan Kepanikan Saat Keguguran: Sakit dan Aku Udah Nangis-nangis

Baca Juga: Sudah 2 Tahun Disebut Tak Rayakan Lebaran Bersama, Suami Ririn Dwi Ariyanti Ungkap Kelakuan Sang Istri yang Buat Dirinya Tak Tahan, Aldi Bragi:

Source :Grid.ID

Topic :mudik lebaran 2022

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x