
Steno Ricardo mantan Mawar AFI menggendong Susi Latifah yang ia nikahi setelah ceraikan Mawar AFI
"(Anak saya) selalu bertanya 'kenapa daddy gendong-gendong teteh?' itu yang saya sayangkan," ungkap Mawar AFI.
Mawar mengungkapkan, ia dan Steno sebelum perceraian pernah menegaskan untuk menjaga perasaan anak sekalipun harus menikah lagi dengan orang lain di masa depan.
"Kita sepakat pernikahan kita berikutnya berbeda dengan pernikahan saat bujangan dan gadis."
"Ada yang harus dipikirin, bukan cuma ego diri kita sendiri, tapi anak," lanjutnya.
Mwar pun mengaku akan mempertimbangkan perasaan anak jika kelak mencari pasangan baru.
Ia juga tak akan semata-mata memandang pria dari segi fisiknya.
"Bukan dia ganteng, cantik, no, dia sayang nggak ke anak gue, dia role model nggak," tandas Mawar AFI.
Mawar AFI menilai, pernikahan Steno dan Susi saat ini akan sangat membingungkan bagi anaknya.
"Saya cuma mau bilang pernikahan memang hak bapak (Steno), tapi kita punya tiga anak."