Follow Us

'Istriku Diganggu', Raffi Ahmad Murka Terkait Video 61 Detik yang Menyeret Nama Nagita Slavina, Polisi Lakukan Penyelidikan

Rina Wahyuhidayati - Senin, 17 Januari 2022 | 08:59
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Instagram.com/raffinagita1717

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Sementara itu, Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat sedang melakukan penyelidikan usai menerima laporan dari Kongres Pemuda Indonesia (KPI).

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Wisnu Wardhana menjelaskan laporan tersebut masih dalam tahap penyelidikan.

"Iya masih lidik mas, masih dalam tahap penyelidikan, nanti konfirmasi dengan si pelapor dulu," kata Wisnu Wardhana kepada Tribunnews, Minggu (16/1/2022).

Dalam waktu dekat ini Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat akan memanggil Presiden Kongres Pemuda Indonesia, Pitra Romadoni selaku pelapor untuk dimintai keterangannya.

Baca Juga: Lesti Kejora Tiba-tiba Minta Maaf Pada Rizky Billar Setelah Ngaku Habiskan Banyak Uang Untuk Sang Anak, Ada Apa?

Pelapor diketahui hanya memberikan bukti berupa tangkapan layar dan rekaman video, sehingga pemyidik perlu lebih menggali keterangan.

"Nanti (pemeriksaan pelapor) dikabari lagi ya," ujar Wisnu.

Sementara itu, Wisnu Wardhana mengatakan hasil penyelidikan dari Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat bersama Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, video tersebut adalah hasil editing.

"Karena hasil koordinasi dengan Subdit Siber Polda Metro Jaya, video itu fake alias palsu, hasil editing," ungkapnya.

"Makanya kita lihat klarifikasi dari pelapor apakah hasilnya nanti. Ini (video) palsu kan hasil koordinasi. Nanti kita akan sampaikan kepada yang bersangkutan kepada pelapor hasilnya seperti ini," tandasnya.

Sebagai informasi, video tersebut sudah beredar sejak lama, hanya saja video ini kembali viral baru-baru ini.

Baca Juga: 'Maafin Aku', Sosok Irwansyah Memohon Maaf di Anniversary Pernikahan dengan Zaskia Sungkar, Harta Benda Digarong Adik Kandung Rp 7 M

Halaman Selanjutnya

(*)

Source : Sripoku

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest