Sosok.ID - Konflik sengit terjadi pada mantan istri Alvin Faiz, Larissa Chou dengan istri Alvin Faiz saat ini, Henny Rahman.
Konflik tersebut diketahui setelah Larissa Chou mengunggah pesan yang dikirim oleh Henny Rahman padanya.
Pesan tersebut diunggah Larissa Chou di akun Instagram miliknya, @larissachou pada Sabtu (13/11/2021).
Dalam unggahan itu, Henny Rahman mengaku tak pernah cemburu pada Larissa Chou.
Baca Juga: Perjuangan Larissa Chou Jadi Single Parent
"Dan maaf juga aku gak pernah cemburu sama kamu. Jujur aja," demikian bunyi pesan Henny Rahman untuk Larissa Chou, seperti dikutip via Tribun Bogor.
Henny Rahman lantas menjelaskan alasannya.
Ya, menurutnya, keluarga Alvin Faiz lebih bangga padanya dibanding dengan Larissa Chou dulu.
"Karena Bang Alvin dan keluarganya selalu bilang aku jauhh lebih baik dan lebih cantik dari kamu, jadi gak ada alasan aku cemburu sama kamu wkwk," imbuhnya.
Baca Juga: Alvin Faiz Minta Fotonya dengan Larissa Chou Dihapus
Henny Rahman juga menyebut dirinya lebih cantik dari Larissa Chou.