Sosok.ID - Kasus kecelakaan maut yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah masih terus jadi perhatian.
Kini, sopir Vanessa Angel, Tubagus Joddy jadi sorotan.
Ya, sopir Vanessa Angel, Tubagus Joddy adalah salah satu korban selamat dari kecelakaan tunggal di Tol Jombang-Mojokerto, Kamis (4/11/2021) lalu.
Melansir Surya.co.id, selain Tubagus Joddy, 2 korban lainnya, anak Vanessa Angel, Gala Sky dan pengasuhnya dilaporkan selamat.
Dari keterangan pihak kepolisian, kecelakaan ini diduga terjadi lantaran sopir Vanessa Angel mengantuk.
Akibatnya, mobil kehilangan kendali hingga menabrak pembatas jalan dengan kecepatan tinggi.
Sesaat setelah kecelakaan, sejumlah saksi sebut sopir Vanessa Angel, Tubagus Joddy sempat menjerit histeris.
Sambil menelpon seseorang, sopir Vanessa Angel disebut tak henti-hentinya menjerit ke arah kolong mobil yang ringsek.
Dikutip dari Tribun Video via GridHot.ID, Senin (8/11/2021) video sesaat setelah kecelakaan yang renggut nyawa Vanessa Angel dan suami beredar viral di media sosial.
Dalam video tersebut, kondisi sopir Vanessa Angel, Tubagus Joddy sesaat setelah kecelakaan jadi sorotan.
Dari cuplikan video yang beredar, sesaat setelah mobil menabrak pembatas jalan, Tubagus Joddy langsung keluar dari pintu pengemudi.
Bagian kiri mobil ringsek parah, sementara bagian pengemudi (kanan) tidak mengalami kerusakan yang berarti.
Setelah keluar mobil, sopir Vanessa Angel langsung ambruk, syok.
Tubagus Joddy terekam kamera pengguna jalan lainnya menjerit histeris saat melihat bagian kolong mobil yang ringsek.
Dalam video berikutnya, pengguna jalan lain mulai terlihat bersliweran memberikan pertolongan.
Sementara sopir Vanessa Angel terekam kalang kabut sambil sibuk menelpon seseorang.
Ia terlihat berjalan maju mundur, sambil memegangi kepala, mengamati kondisi kendaraan dan korban akibat kecelakaan maut tersebut.
Dari cuplikan video yang viral, pengguna jalan lainnya terkejut melihat kondisi mobil.
Dalam percakapan yang terekam, diketahui Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal di lokasi.
Sementara anak Vanessa Angel dan pengasuhnya mengalami luka serius hingga langsung dilarikan ke rumah sakit.
"Ada 2 orang meninggal, perempuan sama laki-laki," ucap pengguna jalan lain yang terekam kamera.
"2 orang yang di belakang selamat. Sopirnya juga selamat,"
"Sopire iso mlaku-mlaku (sopirnya malah bisa jalan-jalan). Kan dia ada di sebelah kiri," pungkasnya.
(*)