Follow Us

75 Anak Buahnya di KPK Tak Lolos Gegara Tes Wawasan Kebangsaan, Begini Jawaban Sosok Firli Bahuri Saat Diminta Pilih Agama Atau Pancasila: Saya Lulus (TWK) Gitu

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Rabu, 16 Juni 2021 | 09:27
75 Anak Buahnya di KPK Tak Lolos Gegara Tes Wawasan Kebangsaan, Begini Jawaban Sosok Firli Bahuri Saat Diminta Pilih Agama Atau Pancasila: Saya Lulus (TWK) Gitu
DOK. Kompas.com

75 Anak Buahnya di KPK Tak Lolos Gegara Tes Wawasan Kebangsaan, Begini Jawaban Sosok Firli Bahuri Saat Diminta Pilih Agama Atau Pancasila: Saya Lulus (TWK) Gitu

Sosok.ID - Polemik yang terjadi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memang tengah hangat jadi sorotan publik salah satunya mengenai 75 pegawai yang tak lolos tes wawasan kebangsaan (TWK).

Bahkan ke 75 orang tersebut kini tak lagi menjadi pegawai KPK dan tak dilantik sebagai ASN beberapa waktu lalu.

Kecamuk yang terjadi di KPK tersebut membuat sosok ketua KPK, Firli Bahuri pun perbincangan khalayak dan mendapat sorotan lebih.

Namun demikian, baru-baru ini Firli Bahuri mengaku dirinya lolos TWK bahkan menjawab dengan gamblang salah satu pertanyaan yang disebut membuat beberapa pegawai KPK tak lolos.

Baca Juga: Menohok! Fahri Hamzah Tanggapi Polemik KPK, Sempat Sindir Soal Lembaga Penegak Hukum yang Penuh Intrik dan Persaingan: Tes Psikologi Kan Memang Ekstrim Karena Mencari Reaksi Kejiwaan

Pertanyaan tersebut seputar pilihan pegawai KPK yang diberi pertanyaan pilih Agama atau Pancasila.

Tetapi hal itu masih simpang siur.

Baru-baru ini dalam sebuah acara Aiman di Kompas TV, yang tayang pada Senin (14/6/2021) Firli Bahuri akhirnya angkat bicara soal polemik TWK di KPK.

Firli pun memberi tanggapan terkait dengan materi pertanyaan TWK yang meminta pegawai KPK memilih antara agama atau Pancasila.

Baca Juga: Diwarisi Darah Pahlawan, Inilah Sosok Novel Baswedan, Penyidik KPK yang Mendadak Dinonaktifkan karena Tak Lolos Tes Wawasan Kebangsaan, Punya Sepak Terjang Tak Kaleng-kaleng

Awalnya Firli mengatakan bahwa ia tidak ingin mengomentari materi pertanyaan tersebut, namun setelah Aiman menanyakan kembali, Firli akhirnya memberi tanggapan bahwa pertanyaan tersebut pernah dialami oleh siapa pun yang mengikuti TWK.

Source : Kompas.com, Kompas TV

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Baca Lainnya

Latest