Follow Us

Hadapi Tiongkok dalam Sengketa Laut China Selatan, Filipina Dapat Bantuan dari Tokyo, Pasukan Bela Diri Jepang Bakal Latih Militernya

Dwi Nur Mashitoh - Kamis, 06 Mei 2021 | 14:34
Filipina dapat bantuan dari Jepang untuk hadapi Tiongkok dalam sengketa Laut China Selatan.
newsline.ph

Filipina dapat bantuan dari Jepang untuk hadapi Tiongkok dalam sengketa Laut China Selatan.

Dimana dalam perjanjian itu, Mitsubishi Electric Corp dimungkinkan untuk mengekspor sistem radar udara ke angkatan bersenjata Filipina.

Kesepakatan terbaru melibatkan ODA sebesar 120 juta yen (US $ 1,1 juta) untuk pengiriman alat bantuan bencana termasuk jackhammers, sonar, dan pemotong mesin antara lain, menurut Kementerian Pertahanan.

Baca Juga: Muak dengan Ulah China yang Makin Kurang Ajar, Menlu Filipina Kirim Sumpah Serapah untuk Usir Tiongkok di Kawasan Sengketa Laut China Selatan

Setelah pengiriman peralatan usai, personel Pasukan Bela Diri Jepang akan dikirim untuk melatih pasukan Filipina terkait tata cara penggunaan peralatan tersebut, kata kementerian tersebut.

Filipina adalah salah satu negara yang terlibat dalam sengketa teritorial dengan China.

Yang mana militerisasai pos-pos terdepan yang disengketakan di Laut China Selatan memicu kekhawatiran tentang perdamaian dan stabilitas di kawasan Indo-Pasifik.

"Kami berharap pemberian bantuan tersebut akan memperdalam hubungan bilateral dengan mitra regional yang secara strategis penting," kata seorang pejabat Kementerian Luar Negeri.

Baca Juga: Bicara Baik-baik pada China Tak Ada Efek, Filipina Berang, Sebut Beijing Bak Orang Bodoh Hingga Kencangkan Militer di Laut China Selatan

Antara 2016 dan 2018, Filipina menugaskan 10 kapal patroli sepanjang 44 meter buatan Jepang untuk menambah armada penjaga pantainya melalui pinjaman bantuan luar negeri Jepang.

Dua lagi kapal serupa berukuran panjang 94 meter akan dikerahkan sekitar tahun 2022.

(*)

Source : South China Morning Post

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest