Sosok.ID - Jarang terekspos media, rumah tangga Chacha Frederica seolah guncangkan publik lantaran sikap sang suami di tengah kesibukan jadi Bupati Kendal.
Bahkan netizen menyebut Chacha Frederica tak salah memilih pasangan meski harus tinggalkan gemerlap dunia keartisan.
Tak sedikit pula yang memuji perlakuan suami Chacha meski baru sampai rumah sepulang dinas sebagai pejabat publik.
Hal itu sempat terekam dalam unggahan Cacha Frederica lewat akun instagram pribadinya.
Rumah tangga Chacha Frederica seolah tak henti dari sorotan publik, semenjak sang suami Dico M Ganinduto menjabat Bupati Kendal.
Sempat dikritik gara-gara mengunggah foto saat sholat berjamaah, Chacha Frederica baru-baru ini justru membuat warganet haru.
Hal itu tak lain berasal dari postingan Chacha Frederica soal ulah sang suami, Dico M Ganinduto yang baru saja pulang kerja.
Baru-baru ini ia memposting video sang suami yang masih berseragam bupati memandikan anak mereka.
Berstatus sebagai bupati, Dico ternyata tak sungkan untuk memandikan sendiri anaknya di rumah.
"Alhamdulillah mas Bupati pulang cepat hari ini.
Pas masuk kamar seperti biasa menyapa
“Assalamualaikum Cassia.. lho kok gak pake baju?.. “
Mommy nya jawab, iya nii baru mau mandi” ( hari ini emang agak telat mandinya setelah magrib hihii biasanya jam 4-5 an ) jadi laah mandi sama Dadanya ...
Uwwhh nonni Cassia happy sekali MasyaAllah.
Siapa yg hari ini kepala keluarga pulang cepat jg ?.. selamat istirahat semuanya," tulis Chacha.
Melihat unggahan Chacha Frederica itu, sejumlah netizen pun melayangkan pujian untuk Dito.
@mia_royan15,"Masyaallah pemandangan indah sekli masih pake baju kerja langsung nolong istri.
@azizahagustina9,"Suami plng lbh cpt dan lngsng ikut bantu in istri itu bahagia bgt.
Chacha Frederica Tuai Kritik Gara-gara Unggah Foto Sedang Salat Berjamaah.
Selama 5 tahun kedepan, Chacha akan fokus dengan kegiatannya sebagai Ibu pejabat.
Ia pun kerap membagikan potret kegiatannya di Instagram.
Yang terbaru, sahabat Nia Ramadhani ini mengunggah fotonya saat sedang salat tarawih berjamaah.
(*)