Seketika, keduanya langsung tergeletak dan dilarikan ke rumah sakit.
Nyawa sang bu berhasil diselamatkan, sayang sang anak meninggal dunia selama perjalanan menuju rumah sakit.
Dilansir Sosok.ID dari Tribun Jogja, kasus tersebut saat ini telah ditangani oleh Polsek Sewon.
Kapolsek Sewon Kompol Suyanto mengatakan saat ini pihaknya telah mengirim sisa sate yang dimakan korban ke Balai Laboratorium Kesehatan dan Kalibrasi Yogyakarta untuk diteliti kandungannya.
"Kami masih menunggu hasil laboratorium. Dugaan dari makanan, makanya kami menunggu hasil pemeriksaan makannya.
"Saat ini masih belum keluar (hasil laboratorium), mungkin tidak lama lagi," katanya saat ditemui Tribun Jogja, Selasa (27/04/2021).
Ia menambahkan, pihaknya ak akan melakukan proses autopsi terhadap jasad korban.
Sebab pihak keluarga keberatan untuk melakukannya.
Sambil menunggu hasil laboratorium, pihaknya juga telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi.
Sekitar 4 saksi, termasuk keluarga penerima makanan, yakni Tomy, telah menjalani pemeriksaan.