Dilansir Sosok.ID dariTribun Style, Jumat (2/4/2021) setiap kali ditagih, artis SA ini selalu memberikan alasan ini itu.
Seolah ingin membuktikan tuduhannya, sang pemilik akun juga membagikan curahan hati para pemilik olshop yang diduga jadi korban.
Dari beberapa bukti chat yang dibagikan, artis SA ini disebut berutang hingga ratusan juta rupiah.
"So far yang paling gede aku denger di atas 500 juta, nominal tepatnya berapa aku gatau pasti karena dia gamau mention," lanjut pemilik akun.
Sontak saja, postingan akun Instagram @kmwidjaja ini ramai jadi perdebatan para netizen di Tanah Air.
Banyak yang menduga bahwa artis SA yang dibicarakan adalah Shandy Aulia.
Dalam sekejap akun Instagram Shandy Aulia pun penuh dengan komentar warganet hingga kotak DM (direct message) nya penuh dengan ocehan netizen.
Menanggapi hal ini, Shandy Aulia akhirnya membuat sebuah klarifikasi melalui Instagram Story.
Dilansir Sosok.ID dari akun Instagramnya, @shandyaulia, Jumat (2/4/2021) Shandy Aulia membenarkan bila artis yang dibicarakan itu adalah dirinya.