Follow Us

Sempat Jadi Ikon Google, Wanita Asal Indonesia Ini Ternyata Bukan Orang Sembarangan, Dokter Perempuan Pertama Sekaligus Kenalkan Alat Kontrasepsi Baru!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Senin, 22 Februari 2021 | 16:12
Sempat Jadi Ikon Google, Wanita Asal Indonesia Ini Ternyata Bukan Orang Sembarangan, Dokter Perempuan Pertama Sekaligus Kenalkan Alat Kontrasepsi Baru!
Kolase kemendikbud.go.id/google

Sempat Jadi Ikon Google, Wanita Asal Indonesia Ini Ternyata Bukan Orang Sembarangan, Dokter Perempuan Pertama Sekaligus Kenalkan Alat Kontrasepsi Baru!

Sosok.ID - Sosok wanita ini bernama, Marie Thomas adalah dokter pertama perempuan di Indonesia.

Ia mendirikan sekolah kebidanan pertama di Sumatera dan menjadi dokter pertama yang mengenalkan metode kontrasepsi baru di Indonesia seperti IUD.

Marie Thomas lahir di Likupang, Sulawesi Utara pada 17 Februari 1896.

Saat masih kecil, ia sempat pindah ke bebarapa daerah mengikuti orang tuanya.

Baca Juga: Joanna Palani, Sosok Sniper Cantik yang Kepalanya Dihargai Rp 14 Miliar dan Jadi Buronan Para Tentara ISIS

Dilansir dari VOA Indonesia, kala itu seorang apoteker perempuan pertama di Belanda, Charlotte Jocobs mendukung Marie untuk mendapatkan beasiswa bagi calon dokter perempuan Indonesia.

Saat itu Marie baru lulus dari sebuah sekolah Eropa di Manado.

Pada tahun 1912, Marie diterima di School of Training of Native Physicians (STOVIA).

Sekolah tersebut sebelumya hanya dikhususkan untuk laki-laki.

Baca Juga: Sosok Yorie Kumalasari, Effect Artist Cantik Asal Tanah Air yang Turut Serta dalam Pembuatan Film Animasi Dreamworks

Marie lulus tahun 1922 sebagai perempuan pertama yang lulus dari STOVIA dengan gelar Indisch Arts (dokter Hindia).

Source : Kompas.com

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest