Kehadiran Gempi, menurut Gading, menjadikan hidupnya lebih berarti.
"Ini (Gempi) hidup gue, segalanya buat gue. Hidup gue jauh lebih berarti sekarang karena ada Gempi, jadi dia ini segalanya. Semua sekarang yang gue lakuin hanya buat Gempi aja," ucap Gading.
Gading mengatakan, anaknya adalah sosok yang manis layaknya peri kecil.
Selain itu, Gempi adalah anak yang pintar dan sangat pengertian.
Bahkan di beberapa momen, Gempi selalu mencairkan susana pertemuannya dengan Gisel.
"So, ya dia (Gempi) anak yang manis, dia sweet banget hatinya, dia ngerti semua. Dia pengin keadaan di rumah tuh adem," ucap Gading.
"Kayak gue sering main sama Gempi bertiga, dia pelukin bapaknya, 'i love you dad' peluk ke mamanya 'i love you mom'.
Terus ayo kita family hug, family photo, dia selalu mencairkan suasana. Dia tahu bapak Ibunya sayang sama dia," tutur dia.
Adapun Gading dan Gisel menikah pada 15 November 2013 di Tirtha Luhur, Uluwatu, Bali.
Dari pernikahannya, Gisel dan Gading dikaruniai seorang anak bernama Gempita Nora Marten yang lahir pada 16 Januari 2015.