Sosok.ID - Raffi Ahmad mendapat kesempatan emas divaksin Covid-19 bersamaan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Rabu (13/1/2021).
Masuknya nama Raffi Ahmad sebagai influencer yang menerima suntikan vaksin kloter pertama mendapat respon pro kontra dari masyarakat.
Terlebih pada Rabu malam, Raffi justru kepergok berfoto tanpa jaga jarak dan tanpa menggunakan masker di sebuah acara ulang tahun yang melibatkan 18 orang.
Sontak hujatan demi hujatan diterima oleh suami Nagita Slavina. Hinggaberita tersebut sampai ditelinga pihak Istana Kepresidenan.
Raffi Ahmad emban tugas dari Istana
Ditunjuknya Raffi Ahmad sebagai publik figur yang pertama kali disuntik vaksin Covid-19 bertujuan untuk menghilangkan keragu-raguan anak muda dan milenial tentang vaksin Sinovac dari China.
dr.Reisa Broto Asmoro dalam tayangan live streaming saat vaksinasi di Istana Negara berharap Raffi mampu menginspirasi yang lainnya.
"Kali ini Raffi Ahmad hadir untuk divaksin sebagai masyarakat mewakili milenial, semoga bisa menginspirasi masyarakat yakin divaksin dan bisa mensukseskan program vaksinasi di Indonesia," kata Dokter Reisa pada Rabu, dikutip Tribunnews.com.
"Raffi ini mewakili anak muda semua agar mau ikut mensukseskan vaksinasi," lanjutnya.
Hal senada disampaikan Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi.