Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kejar Cinta Wanita Swedia, Pria India Kayuh Sepeda Selama Empat Bulan untuk Susul sang Belahan Jiwa ke Daratan Eropa

Dwi Nur Mashitoh - Kamis, 14 Januari 2021 | 09:15
Inilah kisah cinta pria India yang rela mengayuh sepeda ke daratan Eropa demi mengejar sang belahan jiwa di Swedia.
Kolase gambar P.K Mahanandia via Oddity Central

Inilah kisah cinta pria India yang rela mengayuh sepeda ke daratan Eropa demi mengejar sang belahan jiwa di Swedia.

Sosok.ID - Inilah kisah cinta pria India yang rela mengayuh sepeda ke daratan Eropa demi mengejar sang belahan jiwa di Swedia.

Kisah cinta pria bernama Mahanandia dan istrinya, seorang wanita Swedia bernama Charlotte Von Schedvin ini diabadikan dalam sebuah buku oleh seorang penulis Swedia bernama Per J. Andersson.

Dilansir Sosok.ID dari Oddity Central, kisah cinta pasangan beda negara itu dimulai pada tahun 1975.

Di mana saat itu Charlotte yang tengah berlibur di India secara kebetulan bertemu dengan Mahanandia.

Baca Juga: Istri Meninggal Dunia di Kota Orang Tapi Tak Sanggup Bawa Pulang Jenazahnya, Kakek Ini Terpaksa Kayuh Sepeda Ontel dari Pati ke Semarang, Kisahnya yang Pilu Viral di Media Sosial

Wanita yang berprofesi sebagai seniman sketsa itu awalnya melihat seorang pemuda berambut keriting yang menawarkan jasa foto.

Tapi sayang, saat menggunakan jasanya, semua foto Charlotte tak ada yang bagus.

Sebab, pemuda bernama Mahanandia itu terlalu gugup saat memotretnya.

Bukannya kapok, Charlotte kemudian menemui pemuda itu lagi keesokan harinya, meskipun hasilnya sama saja.

Baca Juga: Haru, Gendong Istri yang Paru-parunya Penuh Air, Pria Ini Kayuh Pit Ontel Sejauh 12 Km ke Rumah Sakitdi Tengah Lockdown Nasional

P.K Mahanandia dan Charlotte
P.K Mahanandia via Oddity Central

P.K Mahanandia dan Charlotte

Rupanya, Mahanandia sangat gugup karena bertemu dengan Charlotte yang ternyata persis dengan sosok jodoh yang diceritakan oleh ibunya.

Source :Oddity Central

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x