Tahu kan ada ungkapan populer 'ucapan itu adalah doa'?
Mungkin itulah yang dipercaya oleh Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Dilansir Sosok.ID dari tayangan kanal YouTube Ussy Andhika Official yang diunggah pada Minggu (10/1/2020) lalu, awalnya Andhika Pratama menyinggung kejadian 10 tahun yang lalu saat kali pertama bertemu Irwansyah.
"Kita pernah satu acara, acaranya Alvin Adam, yang diundang itu couple-couple yang baru nikah. Ada kalian, ada kita," ungkap Andhika Pratama.
Suami Ussy Sulistyowati mengaku masih ingat betul perbedaan jawaban antara dirinya dan Irwansyah soal momongan.
"Terus pas comm break (jead iklan) kita lagi ngobrol-ngobrol segala macem. Kayaknya Alvin Adam deh yang nanya, 'gimana, mau langsung punya baby?'."
"Kita bilang insya Allah, pengennya secepatnya. Terus kalian ditanya hal yang sama, kalian bilang nggak dulu," lanjut Andhika Pratama.
Seketika Irwansyah dan Zaskia Sungkar teringat kejadian itu dan langsung menyesalinya.
Pasalnya, pasutri ini tak menyangka bahwa ucapan yang mereka lontarkan ternyata malah jadi senjata makan tuan.
"Kita tuh salah tahu!" seru Zaskia Sungkar sambil memukul pelan Irwansyah.