Follow Us

Baru Juga Dilantik Jadi Menteri Oleh Presiden Jokowi, Tri Rismaharini Hadapi Tugas Berat yang Sempat Buat Mensos Sebelumnya Berurusan dengan Hukum: Harus Kerja Keras

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Rabu, 23 Desember 2020 | 17:30
Baru Juga Dilantik Jadi Menteri Oleh Presiden Jokowi, Tri Rismaharini Hadapi Tugas Berat yang Sempat Buat Mensos Sebelumnya Berurusan dengan Hukum: Harus Kerja Keras
DOK Pemkot Surabaya

Baru Juga Dilantik Jadi Menteri Oleh Presiden Jokowi, Tri Rismaharini Hadapi Tugas Berat yang Sempat Buat Mensos Sebelumnya Berurusan dengan Hukum: Harus Kerja Keras

Melansir dari Tribunnews.com, pelantikan menteri dilakukan di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Dalam acara pelantikan yang diadakan pada hari Rabu (23/12/2020), ada juga orang-orang baru yang menduduki kursi menteri selain Risma.

"Kementerian sosial yang diminta bapak presiden adalah, yang sangat urgen bagaimana realisasi bantuan untuk triwulan IV dan nanti awal 2021 Januari itu, minggu pertama harus bisa keluar karena ini juga berkaitan dengan pergerakan ekonomi nasional," kata Risma.

Baca Juga: Seperti Gibran Rakabuming, Putra Sulung Risma Berniat Ikuti Jejak Ibunya Jadi Walikota Surabaya, Ini Profil Fuad Bernadi!

Maka, Risma mengaku siap tancap gas untuk mengerjakan tugas tersebut. Terlebih, tahun 2021 tinggal menghitung hari saja.

"Karena itu, kami harus kerja keras sehingga minggu pertama Januari yang untuk 2021 bisa segera tersampaikan kepada penerima bantuan," jelasnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial dalam Kabinet Indonesia Maju.

Risma diketahui menempati posisi itu karena Juliari Batubara tersandung kasus suap di KPK.

Baca Juga: Wilayahnya Sempat Digadang-gadang Bakal Jadi Wuhan Kedua Gegara Sumbang Jumlah Kasus Covid-19 Tertinggi, Risma Klaim Surabaya Kini Telah Menjadi Zona Hijau Virus Corona

Mengutip dari Kompas.com, setidaknya ada beberapa nama yang menduduki kursi menteri baru.

Seperti Nama mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta sekaligus calon Wakil Presiden dalam Pilpres tahun 2019 yang lalu, Sandiaga Uno.

Sandiaga menduduki kursi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) menggantikan Wishuntama.

Source : Kompas.com, YouTube, Tribunnews.com

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest