Sosok.ID-Delapan belas tahun berlalu sejak Timor Leste memisahkan diri dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Sebelumnya meraih kemerdekaannya sendiri, Timor Leste adalah bagian dari Indonesia.
Namun sejak referendum PBB tahun 2002, Bumi Lorosae memutuskan untuk melepaskan diri dari NKRI dan menjadi negara merdeka.
Sudah hampir 21 tahun lamanya Timor Leste memutuskan memisahkan diri dari Indonesia dan menjadi negara sendiri.
Bagaimana nasib mereka kini?
Ternyata bukannya semakin baik, malah semakin buruk.
Seperti kejadian di bawah ini.
Kerumunan pemuda Timor Leste yang berdiri di depan Kedutaan Besar Portugal di Dili menjadi pemandangan yang tidak asing lagi dalam beberapa tahun terakhir.
Mereka berharap mendapatkan paspor Portugal dengan harapan melihat masa depan yang lebih baik di Eropa.
Mereka begitu ingin meninggalkan negara tersebut dengan alasan minimnya lapangan pekerjaan sebagaimana dilansir dari The Interpreter, Jumat (2/10/2020).