Trump jugamen-twit bahwa dia akan segera kembali berkampanye dan mengecam berbagai media yang melaporkan jajak pendapat menunjukkan dia tertinggal dari Biden.
Apa tanggapan Biden?
Joe Biden pada Senin (5/10/2020) mengatakan kepada wartawan bahwa dia akan mendengarkan apa kata para ahli untuk menentukan apakah aman baginya untuk debat berikutnya dengan Trump.
"Saya akan melakukan apa pun yang menurut para ahli semestinya saya lakukan," kata Biden sebelum naik pesawat untuk berkampanye di Florida.
"Dengarkan ilmu pengetahuan."
"Jika para ilmuwan mengatakan bahwa itu aman... maka saya kira tidak ada masalah,” sambung Biden.
Menurut mantanWakil Presiden AS tersebut,jika Presiden Trump masih dites positif Covid-19 maka kedua kandidat "tidak boleh berdebat."
MelansirYahoo News, pernyataan Biden diutarakan ketika dia tiba di bandara di Hagerstown.
"Saya pikir jika dia masih mengidap Covid-19, kita tidak boleh berdebat," kata Biden.
Akan tetapi, Biden juga mengatakan dia menyambut baik kesempatan kedua untuk berdebat dengan Trump.