Ibu Rizki juga terlihat tidak mampu menahan air matanya ketika melihat sosok Lesty hadir di pernikahan sang putra.
Di sisi lain, saudara kembar Rizki, Ridho mengatakan kalau kedatangan Lesty merupakan sebuah bentuk jalinan silaturahmi.
"Apapun masa lalunya, walaupun bentuknya dulu pernah bareng, pernah lebih deket hubungannya, tapi kan ke depannya kita jodoh enggak tahu," kata Ridho.

Lesty Kejora hadir di pernikahan Rizki DA, mantan kekasihnya
"Gimana hubungan kemarin, tetap dijagalah silaturahminya," lanjutnya.
Ditemui pula di acara pernikahan Rizki, Iis Dahlia berkaca-laca ketika menceritakan hubungan Lesty dan Rizki.
Selama lima tahun, ia melihat Rizki dan Lesty menjalin cinta dengan harapan bisa menikah di masa depan.
"Ya tadinya jodohnya dia, tapi Allah mentakdirkan lain, buktinya cuma satu bulan (menikah)," kata Iis Dahlia.
"Salut banget (Lesty datang) butuh hati yang besar, walaupun dia bilang dia akad nikah masih belum kuat, jangankan dia gue aja nangis mulu dari tadi kaget," tukas Iis Dahlia dengan mata berkaca-kaca.
Sementara itu diberitakan sebelumnya bahwa anak dari Iis Dahlia diduga ikut menyinggung Lesty yang menangis di pernikahan Rizki.