Sosok.ID - Pimpinan Tertinggi Korea Utara Kim Jong Un mengancam perang dunia ketiga dengan Korea Selatan.
Ancaman itu dilayangkan usai foto sang istri, Ri Sol Ju yang diedit tak pantas dikirim ke Korea Utara.
Melansir dari The Sun, selebaran anti-Pyongyang dari pembelot di Korea Selatan melintasi perbatasan dengan balon pada 31 Mei 2020 lalu.
Selebaran-selebaran tersebut juga disertai foto Ibu Negara Korea Utara Ri Sol Ju yang diedit tak pantas.
Insiden itu kemudian menyebabkan "kemarahan besar" di ibu kota, Agence France-Presse melaporkan.
Kim Jong Un kemudian meledakkan kantor penghubung di Kaesong, tepat di perbatasan pada 16 Juni 2020.
Dalam waktu yang sama, Korea Utara juga mengancam aksi militer yang diduga sebagai balasan dari aksi pengiriman selebaran.
Duta Besar Rusia untuk Korea Utara Alexander Matsegora mengatakan kepada outlet media Rusia TASS :
"Selebaran itu berisi propaganda kotor dan menghina yang ditujukan untuk pasangan sang pemimpin."
Dia mengatakan, gambar itu diedit "dengan cara yang asal-asalan" hingga menjadi "keterlaluan" bagi Korea Utara.