Hingga pada bulan ini, untuk pertama kalinya selama dua dekade Nadezhda keluar karena ibunya sakit dan harus dirawat di rumah sakit.
Tetangganya kaget, apalagi setelah melihat dia nampaknya belum mandi dalam waktu yang sangat lama.
Kecurigaan yang terbukti akurat. Saat dihadapkan ke kepala desa Vasily Tovarnov, perempuan itu mengungkapkan bahwa dia sudah tidak keramas selama 12 tahun.
Kemudian dia sudah lama tidak mengganti pakaian, makan makanan kucing.
Baca Juga: Serasa Dunia Miliknya, China Juga Berniat Klaim Daerah Kaya Sumber Daya Alam di Kutub Utara
Bahkan, dia berbagi ranjang bersama sang ibu dan kucing mereka, yang sebagian sudah mati.
"Jadi kenapa ada kucing mati di ranjang? Suatu saat pun saya akan demikian. Hidup saya lebih buruk dari mereka.
Saya merasa tidak ada. Saya mayat berjalan," kata dia.
Meski mengucapkan itu, dan mengungkapkan "ingin bekerja dan mempunyai paspor", Nadezhda nampaknya tidak berusaha memperbaiki hidupnya.
Kepada RIA Novosti, Larisa Mikheeva, direktur dinas keamanan sosial Distrik Vachsky, menerangkan Nadezhda tidak bisa dimasukkan ke rehabilitasi.