Ayahnya adalah seorang pekerja migran yang berkerja di kota Gurugam, dekat dengan New Delhi.
Wilayah tersebut sekitar 1.200 kilometer dari tempat asal gadis remaja tersebut yang berada di negara bagian Bihar.
Seminggu lamanya, Jyoti harus mengayuh sepeda sambil menggendong ayahnya yang memegangi barang bawaan.
jarak sejauh 1.200 kilometer tersebut ditempuh oleh Jyoti selama 7 hari dan sesampainya di kota asal sang ayah langsung dibawanya ke rumah sakit.
Paswan adalah pengemudi becak motor yang merantau ke kota besar untuk menafkahi keluarganya.
Gegara wabah corona dan kebijakan lockdown membuat Paswan harus berhenti bekerja selain itu dirinya sedang terluka.
Lockdown yang diberlakukan sejak bulan Maret lalu itu membuat Paswan tak bisa bekerja dan menunggak pembayaran sewa.
Perjuangan untuk membawa pulang sang ayah ke kampung halaman tak semudah yang dibayangkan.
Sebab Paswan dan Jyoti harus membeli sepeda bekas terlebih dahulu dengan sisa uang tabungan mereka agar bisa sampai kampung halaman.