Follow Us

Indonesia Tunjukkan Gejala Positif Corona yang Aneh, Ilmuwan Dunia sampai Heran

Rifka Amalia - Minggu, 17 Mei 2020 | 20:00
Ilustrasi penanganan virus corona
lavanguardia.com

Ilustrasi penanganan virus corona

"Gastrointestinal adalah saluran pencernaan. Beberapa pasien Covid-19 datang dengan gejala sakit pada saluran pencernaan, seperti nyeri perut, mual, muntah dan diare," ujar dr. Muhammad Khifzhon Azwar, salah satu tim peneliti Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Baca Juga: Dokter Kadung Berang! Indira Kalistha Tetap Bakal Dilaporkan ke Polisi meski Sudah Mewek-mewek Minta Maaf usai Remehkan Corona: Konyol, Tetap Harus Diproses

Ilustrasi mual
Freepik

Ilustrasi mual

Diketahui menurut Mayo Clinic, gastrointestinal merupakan peradangan pada dinding saluran pencernaan, terutama pada lambung dan usus yang mengakibatkan seseorang mengalami muntah dan diare hebat.

Dalam masyarakat awam kondisi ini juga dikenal sebagai 'muntaber'.

Dr Khifzhon mengatakan selama ini pasien yang positif terinfeksi virus corona menunjukkan gejala seperti demam, batuk, sesak napas, yang biasanya mengarah pada flu atau pneumonia (radang paru).

Namun, para dokter menemukan gejala tidak biasa terkait saluran pencernaan pada beberapa pasien yang dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: Virus Corona Tidak Berasal dari Pasar Seafood di Wuhan, Studi Terbaru Klaim Covid-19 Ditularkan oleh Manusia, Bukannya Berasal dari Kelelawar Seperti yang Diyakini Selama Ini

Jurnal penelitian ini menjelaskan seorang pasien menunjukkan nyeri dada dan gejala gastrointestinal yang selanjutnya dikonfirmasi memiliki infeksi virus corona setelah dirawat beberapa hari di bangsal standar.

"Di Indonesia ini termasuk gejala yang tidak biasa. Sebab, seperti dilaporkan BNPB, gejala nyeri perut terjadi pada 7,5 % pasien Covid-19," ungkap dr Khifzhon.

Dia juga menjelaskan saat jurnal tersebut ditulis, data gejala sakit perut atau gastrointestinal belum tersedia atau belum dilaporkan Gugus Tugas Covid-19.

Baca Juga: Cara Suku Baduy Terbebas dari Virus Corona, Ternyata Sama dengan Provinsi Bali Tekan Penyebaran Virus Corona, Ternyata Ini Kuncinya!

Source : Grid Hits

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest